Daftar www.prakerja.go.id Daftar Online Login Gelombang 4 [Link Terbaru]

Aw8 – Panduan lengkap kali ini berisi cara masuk www.prakerja.go.id daftar online login gelombang 4 agar bisa mendapatkan insentif kartu prakerja. Kartu prakerja merupakan salah satu bagian dari program pemerintah untuk mendukung perekonomian masyarakat. 

Seperti yang kita tahu, jumlah pengangguran terus meningkat setiap harinya, hal ini dikarenakan peningkatan jumlah tenaga kerja tidak di imbangi dengan lowongan pekerjaan yang ada. Akibatnya banyak calon pencari kerja yang tidak kebagian dan mendapatkan pekerjaan sesuai dengan kompetensi yang mereka miliki.

Hadirnya kartu prakerja ini diharapkan bisa meringankan beban masyarakat yang belum mendapatkan pekerjaan tetap. Para pemilik kartu prakerja bisa mendapatkan insentif berupa dana pelatihan hingga uang tunai yang totalnya mencapai 3,5 juta rupiah.

Bila dirincikan, bantuan insentif dari kartu prakerja tersebut berupa dana pelatihan sebesar 1 juta rupiah, insentif setelah pelatihan sebesar 600 ribu rupiah, serta insentif survei sebesar 150 ribu rupiah. Sisanya merupakan uang tunai yang akan diberikan kepada setiap pemilik kartu prakerja.

Fakta Jumlah Pengganguran Di Indonesia

Sebelum membahas tentang www.prakerja.go.id daftar online login gelombang 4 kartu prakerja online, perlu bagi pembaca untuk mengetahui fakta sebenarnya tentang jumlah pengangguran yang terus meningkat dari hari ke hari.

Menurut riset yang dihimpun TradingEconomics, tingkat pengangguran di Indonesia mengalami peningkatan cukup tajam semenjak pandemi COVID-19 terjadi. Berikut statistik yang menunjukan lonjakan jumlah pengangguran tersebut:

www.prakerja.go.id Daftar Online Login Gelombang 4

Sekilas Tentang Kartu Prakerja

Kartu prakerja dirilis secara resmi oleh pemerintah pada April 2020. Hingga kini sudah ada lebih dari 75 juta pemilik kartu prakerja di seluruh Indonesia, dan ini akan terus meningkat dari tahun ke tahun.

Proses pendaftaran kartu prakerja ini bisa dilakukan secara online melalaui www.prakerja.go.id daftar online login gelombang 4 yang merupakan halaman website resmi yang dibuat pemerintah.

Bagi yang sudah terdaftar dan memiliki kartu prakerja, pasti merasakan banyak manfaat melalui program ini. Tapi bagi Anda yang belum memilikinya, tidak perlu khawatir karena di ulasan kali ini akan dijelaskan step by step cara mendapatkan kartu prakerja melalui www.prakerja.go.id daftar online login gelombang 4.

Manfaat Kartu Prakerja

Tentunya sangat banyak manfaat yang diberikan oleh kartu prakerja, hal ini dikarenakan insentif yang diberikan cukup besar, yaitu 3,5 juta per orang. Berikut beberapa manfaat kartu prakerja bagi pemiliknya:

  • Membantu meningkatkan perekonomian masyarakat secara menyeluruh
  • Secara aktif mampu mengurangi jumlah pengangguran di Indonesia
  • Meningkatkan kemampuan individu melalui pelatihan kerja
  • Mendorong setiap individu untuk bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan kompetensi mereka

Syarat Mendaftar Kartu Prakerja

Nah, bagi Anda yang belum memiliki kartu prakerja, silahkan disimak baik-baik persyaratan yang dibutuhkan sebelum melakukan pendaftaran kartu prakerja melalui www.prakerja.go.id daftar online login gelombang 4:

  • Warga negara Indonesia yang memiliki kartu tanda penduduk (KTP)
  • Berusia diatas 18 tahun dan tidak sedang sekolah/kuliah 
  • Bersedia mengikuti pelatihan kerja yang dilakukan secara daring sesuai jadwal yang ditetapkan
  • Setiap individu yang selesai mengikuti pelatihan akan mendapatkan insentif sebesar 3,5 juta rupiah
  • Selengkapnya tentang syarat dan ketentuan kartu prakerja bisa Anda baca di https://www.prakerja.go.id/syarat-ketentuan

Cara Daftar Kartu Prakerja

Pendaftaran kartu prakerja bisa dilakukan secara online melalui website resmi pemerintah di www.prakerja.go.id daftar online login gelombang 4. Berikut step by step daftar kartu prakerja secara online:

  1. Siapkan nomor telepon aktif yang akan digunakan untuk mendaftar kartu prakerja online, nomor ini nantinya dipakai untuk menerima kode OTP ketika registrasi dilakukan, karena itu pastikan nomornya aktif dan bisa digunakan
  2. Siapkan kuota internet yang cukup, karena jika sambungan internet terputus di tengah pendaftaran, Anda harus mengulanginya dari awal
  3. Siapkan juga akun gmail yang masih aktif, karena saat proses pendaftaran kartu prakerja di www.prakerja.go.id daftar online login gelombang 4 membutuhkan sebuah akun email
  4. Setelah semua siap, langsung saja kunjungi link pendaftaran kartu prakerja di www.prakerja.go.id daftar online login gelombang 4
www.prakerja.go.id Daftar Online Login Gelombang 4
  1. Pilih daftar sekarang yang berada di pojok kanan situs resmi prakerja
  2. Halaman https://dashboard.prakerja.go.id/daftar akan terbuka, disini Anda harus memasukan alamat gmail dan password yang akan digunakan untuk login akun prakerja
  3. Jika sudah terisi, centang kotak yang bertuliskan saya menyetujui syarat dan ketentuandan kebijakan privasi yang berlaku
  4. Lanjut klik daftar
  5. Setelah berhasil akan muncul laman yang meminta Anda untuk memeriksa email untuk melakukan verifikasi
www.prakerja.go.id Daftar Online Login Gelombang 4
  1. Buka kotak masuk email Anda lalu klik link verifikasi yang telah dikirimkan tadi
  2. Akan muncul halaman yang menunjukan kalau proses verifikasi email berhasil, selanjutnya tinggal Anda klik masuk ke akunmu
  3. Masuk www.prakerja.go.id daftar online login gelombang 4 dengan menggunakan email dan password yang telah dibuat tadi, jangan lupa isi bagian kode captcha sesuai panduan lalu klik login
  4. Anda akan dibawa ke bagian dashboard.prakerja.go.id, di step pertama ini Anda diminta untuk melakukan verifikasi KTP dan KK
www.prakerja.go.id Daftar Online Login Gelombang 4
  1. Isi kolom NIK sesuai dengan KTP yang Anda miliki, nomor NIK ini berjumlah 16 digit yang letaknya dibagian paling atas kartu tanda penduduk
  2. Masukan nomor KK sesuai yang tertera di kartu keluarga yang Anda miliki, jangan lupa sertakan tanggal lahir di kolom yang sudah disediakan
  3. Jika semua sudah terisi, klik lanjut untuk pergi halaman berikutnya
  4. Di halaman data diri ini, Anda diminta mengisi beebrapa informasi personal seperti nama lengkap, alamat saat ini, serta foto KTP (note: pastikan foto KTP yang akan dikirim jelas, bisa terbaca dan tidak buram agar proses pendaftaran bisa berhasil)
  5. Di bagian nomor HP, isi nomor telepon yang sudah disiapkan tadi lalu klik kirim kode OTP. Selanjutnya silahkan periksa SMS di telepon Anda dan masukan kode OTP yang telah diterima ke kolom verifikasi OTP
  6. Klik verifikasi untuk melanjutkan proses
  7. Selanjutnya akan muncul halaman pernyataan pendaftar, isi semua lalu klik oke
  8. Setelahnya Anda akan diminta mengisi tes motivasi dan kemampuan dasar, klik mulai tes sekarang
  9. Ada kurang lebih 10 pertanyaan yang harus Anda jawab. Tidak perlu khawatir karena pertanyaannya bukan tentang matematika atau sains, melainkan pertanyaan seputar kemampuan dasar yang mudah untuk dijawab
  10. Setelah berhasil menyelesaikan tes tersebut, Anda sudah bisa mengikuti program prakerja sesuai gelombangnya
  11. Pada bagian daftar gelombang, klik gabung dan ya gabung untuk semua list yang tersedia, dengan begitu ketika Anda tidak lolos di gelombang yang dipilih, Anda bisa saja terpilih di gelombang prakerja berikutnya
  12. Setelah bergabung, klik saya menyetujui semua persetujuan kartu prakerja. Selesai, sampai disini Anda sudah berhasil mendaftar kartu prakerja secara online

Setelah Selesai Mendaftar Kartu Prakerja Apa Yang Harus Dilakukan

Benar banget, Anda tidak boleh diam saja setelah selesai mendaftar kartu prakerja. Yang harus Anda lakukan adalah sesering mungkin memeriksa dashboard.prakerja.go.id untuk memastikan apakah Anda lolos atau tidak di gelombang prakerja yang tadi sudah dipilih.

Biasanya nanti juga ada notifikasi ke nomor telepon Anda jika memang berhasil lolos gelombang prakerja yang dipilih. Namun tidak ada salahnya untuk sering memeriksa dashboard.prakerja.go.id untuk sekedar memastikan apakah kita lolos atau tidak.

Bagaimana Jika Tidak Lolos

Tidak perlu khawatir, Anda masih bisa mengikuti program prakerja di gelombang berikutnya jika memang gagal lolos di gelombang yang telah dipilih. Sampai saat ini sudah ada lebih dari 23 gelombang kartu prakerja yang telah dibuka, dan selanjutnya pasti akan ada gelombang 24, 25, 26 dan seterusnya.

Berdasarkan keterangan yang kami kutip dari CNNIndonesia, pemerintah telah menargetkan setidaknya 34 gelombang kartu prakerja yang akan dibuka. Setiap gelombangnya bisa menerima 164 ribu peserta, sehingga jika ditotalkan akan ada 5,6 juta warga Indonesia yang terdaftar dalam kartu prakerja. Anda mungkin termasuk satu diantara 5,6 juta orang tersebut.

Cara Mencairkan Kartu Prakerja Tanpa Rekening Lewat OVO, Dana, LinkAja

www.prakerja.go.id Daftar Online Login Gelombang 4

Ingin mencairkan insentif kartu prakerja tapi bingung bagaimana melakukannya. Tidak usah khawatir, silahkan simak cara mencairkan kartu prakerja tanpa rekening dibawah ini.

Kartu prakerja merupakan salah satu program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kompetensi para pencari kerja dengan mengadakan pelatihan kerja secara online. Setiap penerima kartu prakerja berhak mendadapatkan insentif sebesar 3,5 juta rupiah.

Jika dirincikan, insentif ini berupa 1 juta rupiah biaya pelatihan, lalu 600 ribu perbulan selama kurang lebih 4 bulan dalam masa pelatihan. Selanjutnya ada insentif survei sebanyak 50 ribu rupiah per sekali survei, setidaknya dalam program pelatihan akan mendapatkan 3 kali survei.

Dana insentif prakerja tersebut akan dikirimkan melalui rekening bank atau e-wallet para penerima kartu prakerja. Bagi Anda yang belum mendaftar kartu prakerja, silahkan melakukan pendaftaran di link www.prakerja.go.id daftar online login gelombang 4.

Pertanyaan yang sering kali muncul ketika membahas masalah prakerja adalah tentang bagaimana mencairkan dana insentif tersebut? Karena itulah panduan kali ini dibuat. Berikut adalah step by step cara mencairkan kartu prakerja tanpa rekening yang dikutip dari laman resmi Instagram @prakerja.go.id:

Step 1. Syarat yang harus dipenuhi

Setidaknya ada 5 syarat yang harus dipenuhi penerima agar bisa mencairkan insentif prakerja:

  • Memberi ulasan dan rating positif pada pelatihan
  • Pastikan rekening bank dan akun e-wallet telah tersambung dengan akun prakerja
  • NIK pada rekening bank dan akun e-wallet harus sesuai dengan NIK akun prakerja
  • Pastikan akun e-wallet sudah di update ke versi terbaru
  • Pastikan nomor telepon pada akun e-wallet tersambung dengan akun prakerja dan tidak diganti selama 5 bulan kedepan

Step 2. Cara mencairkan kartu prakerja lewat OVO

OVO merupakan salah satu e-wallet tanah air yang cukup populer. Sampai sekarang pengguna OVO sudah menembus hampir 115 juta orang. Pencapaian yang cukup fantastis bagi OVO ini didukung oleh pelayanannya yang cepat dan tanggap.

Adapun langkah-langkah untuk mencairkan kartu prakerja lewat OVO adalah sebagai berikut:

  • Pastikan nomor telepon OVO sama dengan nomor telepon yang digunakan di akun prakerja
  • Tautkan akun OVO Anda ke akun prakerja melalu pengaturan di dashboard akun
  • Jika dana insentif sudah masuk ke rekening OVO, Anda bisa mencairkannya dengan cara melakukan transfer ke rekening keluarga atau teman
  • Masuk ke aplikasi OVO lalu pilih menu transfer
  • Pilih bank yang akan dituju
  • Masukan nomor rekening teman atau keluarga yang akan digunakan untuk mecairkan uang
  • Masukan nominal yang akan dicairkan lalu pilih kirim
  • Proses transfer akan dikenakan biaya admin sebesar 2.500 rupiah untuk sekali pengiriman

Note: Berdasarkan keterangan dalam situs resminya, untuk dapar mencairkan kartu prakerja lewat OVO, Anda harus memiliki akun OVO premier terlebih dulu.

Step 3. Cara mencairkan kartu prakerja lewat Dana

Cara mencairkan kartu prakerja tanpa rekening juga bisa dilakukan melalaui Dana. Sebagai salah satu e-wallet tanah air, Dana bisa disetarakan dengan OVO dalam hal kualitas pelayanan dan keamanannya.

Adapun langkah-langkah untuk mencairkan kartu prakerja lewat Dana adalah sebagai berikut:

  • Pastikan nomor telepon Dana sama dengan nomor telepon yang digunakan di akun prakerja
  • Tautkan akun Dana Anda ke akun prakerja melalu pengaturan di dashboard akun
  • Jika dana insentif sudah masuk ke rekening Dana, Anda bisa mencairkannya dengan cara melakukan transfer ke rekening keluarga atau teman
  • Masuk ke aplikasi Dana lalu pilih menu transfer
  • Pilih bank yang akan dituju
  • Masukan nomor rekening teman atau keluarga yang akan digunakan untuk mecairkan uang
  • Masukan nominal yang akan dicairkan lalu pilih kirim
  • Proses transfer akan dikenakan biaya admin sebesar 4.500 rupiah untuk sekali pengiriman

Note: Dana memberikan gratis biaya transfer ke rekening bank untuk 10 transaksi setiap bulannya

Step 4. Cara mencairkan kartu prakerja lewat LinkAja

LinkAja merupakan salah satu layanan e-wallet dari Telkomsel. Di awal peluncurannya, layanan ini bernama Telkomsel Cash, lalu pada tahun 2019 berubah menjadi LinkAja. Dalam hal layanan, LinkAja bisa disandingkan dengan e-wallet lain sepertti OVO dan Dana.

Adapun langkah-langkah untuk mencairkan kartu prakerja lewat LinkAja adalah sebagai berikut:

  • Download dan instal aplikasi LinkAja melalui PlayStore yang ada di HP kalian
  • Buka aplikasi LinkAja lalu pilih penyalura dana insentif kartu prakerja
  • Nyalakan notifikasi aplikasi agar Anda mengetahui kapan insentif kartu prakerja masuk ke akun LinkAja
  • Setelah dana insentif masuk ke rekening LinkAja, langkah selanjutnya tinggal Anda transfer ke rekening keluarga atau teman agar bisa dicairkan
  • Pada aplikasi, pilih menu kirim uang
  • Pilih transfer ke rekening bank
  • Masukan nomor rekening tujuan dan nominal uang yang akan ditransfer
  • Biaya transfer LinkAja adalah sebesar 6.500 rupiah pada bank selain BRI, BNI, BTN, dan Mandiri

Nah itulah cara mencarikan kartu prakerja tanpa rekening lewat OVO, Dana dan LinkAja. Semoga ulasan diatas bermanfaat bagi Anda yang sedang kebingungan dalam mencairkan dana insentif kartu prakerja.

Kesimpulan

Dengan mengikuti langkah-langkah diatas, Anda akan bisa mendaftar kartu prakerja secara online melalui www.prakerja.go.id daftar online login gelombang 4. Dengan mendaftar kartu prakerja, tentu Anda akan mendapatkan berbagai insentif menarik, baik dalam bentuk uang tunai maupun pelatihan kerja yang jika ditotal mencapai 3,5 juta rupiah.